Beragam Penyakit Akibat Minum Air Tak layak

 Mengonsumsi air tak layak minum sama dengan mengundang penyakit masuk ke tubuh. Menurut Prof. dr. Umar Fahmi Achmadi, MPH, Ph.D sudah selayaknya masyarakat perlu memperhatikan lebih jeli tentang air yang dikonsumsi. 
Jika tidak, berbagai penyakit dari yang ringan hingga yang berbahaya jelas akan menghantui mereka. Jangan anggap sepele, sebab setidaknya lima penyakit bisa muncul dari konsumsi air yang tidak layak.
Diare
Ini merupakan gejala awal dari reaksi perut yang berlawanan dengan bakteri yang masuk ke dalam tubuh.
Polio
Tak banyak yang tahu jika virus ini datang dari air di Afrika yang berkelana hingga ke seluruh penjuru dunia. Air tersebut kemudian kita konsumsi dan masuk ke dalam usus, serta menyebarkan virus tersebut ke dalam tubuh.
Gondokan
Penyakit ini bisa dikatakan sebagai penyakit endemik, dimana jika air di suatu tempat memiliki kadar garam yang tinggi dapat menyebabkan masyarakatnya banyak yang terkena penyakit ini.
Filariasis (kaki gajah)
Bisa terjangkit akibat kondisi air di suatu daerah cukup kotor dan nyamuk banyak yang berkembangbiak di dalam air tersebut. Selain itu, malaria, cikungunya, dan demam berdarah juga dapat ditularkan melalui nyamuk yang berkembangbiak di air kotor.
Kanker
Serta dan kerusakan ginjal juga merupakan dampak yang cukup parah akibat mengkonsumsi air tak layak minum. 
sumber : MSN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar